LAMR Kota Dumai Menolak Keras Ajakan Sekelompok Orang Untuk Mubeslub LAMR Provinsi Riau

Dumai (granatnewss) – jajaran pengurus LAMR kota Dumai dan LAMR Sekecamatan Dumai melaksanakan muzakarah mengambil sikap untuk menolak sekolompok orang yang mengajak untuk pelaksanaan Mubeslub LAMR Provinsi Riau, Selasa (16/11/2021).

Berawal dari sekelompok orang dari pekan baru mendatangi kediaman rumah ketua MKA Datuk seri H Atan Ujang untuk menandatangani sebuah berkas untuk melaksanakan Mubeslub LAMR Provinsi Riau.

Bacaan Lainnya

” Beberapa hari yang lalu ada sekitar 3 orang datang dikediaman saya untuk meminta tandatangan untuk pelaksanaan Mubeslub LAMR Provinsi Riau, namun saya tolak karena saya akan muzakarahkan dulu untuk mengambil keputusan ” kata Datuk Seri H Atan Ujang

Beberapa hari yang lalu LAMR Provinsi Riau melakukan rapat pleno 12 Kabupaten Kota  untuk menggantikan almarhum ketua MKA Datuk Al Azhar, dari musyawarah Mufakat Datuk Raja Marjohan ditunjuk menggantikan Almarhum Datuk Al Azhar, karena Datuk Raja Marjohan sebelumnya Timbalan dari MKA.

Datuk Seri Syarudin Husin Ketua DPH LAMR kota Dumai dalam memimpin Muzakarah meminta pandangan serta pendapat mengenai ajakan sekelompok orang untuk mengadakan Mubeslub di LAMR Provinsi Riau kepada setiap pengurus LAMR Dumai, LAMR Kecamatan, Penggawa Adat.

” Semua pengurus LAMR Dumai, LAMR Kecamatan , Penggawa  Adat menolak keras ajakan sekelompok orang untuk mengadakan Mubeslub LAMR Provinsi Riau ” ungkapnya

Lanjutnya, kita melihat hasil dari  Rapat pleno 12 Kabupaten Kota yang beberapa hari yang lalu sudah berdasarkan ADRT, dan kita anggap sudah selesai, terkait ada ajakan sekelompok orang yang mengajak untuk pelaksanaan Mubeslub LAMR Provinsi Riau dengan tegas kita menolak keras, tutupnya

Pos terkait